Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

BSD City Bikin Sirkuit untuk Kejurnas Balap Mobil 2017

Berita Otomotif

BSD City Bikin Sirkuit untuk Kejurnas Balap Mobil 2017

TANGERANG – Kejuaraan Nasional (Kejurnas) balap mobil 2017 akan bertambah satu seri di BSD City Circuit pada 18-20 Agustus mendatang.

Dengan menggunakan tema BSD Grand Prix, salah satu kota terencana di kawasan Kabupaten Tangerang ini, akan menjadi tuan rumah kejuaraan balap mobil paling bergengsi di Tanah Air. Proyek kerjasama dengan Sinar Mas Land ini menyulap jalan raya menjadi sirkuit dadakan sepanjang 3 kilometer.

Mendapat dukungan penuh dari pemerintah kabupaten Tangerang, event balap mobil ini dimotori oleh Ananda Mikola dan manajemen sirkuit sentul. Beragam fasilitas dan infrastruktur pendukung seperti rumah sakit besar, hotel memadai dan transportasi yang menjadi faktor penunjang BSD Grand Prix.

“Kami mau menggelar acara otomotif hingga kelas internasional. Kami sudah pernah menggelar event otomotif berkelas nasional seperti speed offroad, sprint rally dan masih banyak lagi,” ujar Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar.

Sinar Mas Land sebagai tuan rumah BSD Grand Prix berupaya untuk membangun sirkuit yang dibangun sesuai standar keselamatan tinggi. Lokasi sirkuit dadakan ini sendiri dikatakan sangat strategis dan diharapkan dapat meningkatkan sistem perekonomian di seputaran BSD City.

“Sinar Mas Land sangat bangga menjadi tuan rumah ajang kejuaraan nasional balap mobil tahun ini. Kami memberikan fasilitas dan infrastruktur pendukung terbaik pada event ini, sesuai dengan standar yang dibutuhkan sebuah sirkuit,” ungkap Panji Himawan, Head of Corporate Communication Sinar Mas Land.

BSD City Grand Prix merupakan seri keempat dari kejuaraan nasional balap mobil 2017. Hal ini membuat musim balap tahun 2017 bertambah menjadi tujuh. Sesuai ketetapan Ikatan Motor Indonesia (IMI) 2017, kejuaraan balap mobil nasional tahun ini meliputi ITCC, ETCC 2.000, ETCC 3.000.

Indonesian Touring Car Championship (ITCC) merupakan kejuaraan balap mobil berkapasitas maksimal 1.600cc yang telah dimodifikasi. Dua pabrikan ternama seperti Honda dan Toyota turut andil meramaikan perlombaan ini.

European Touring Car Championship (ETCC) adalah perlombaan balap mobil buatan Eropa. ETCC dibagi menjadi dua kelas yakni 2.000cc dan 3.000cc.

Dihelat berbarengan dengan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, pihak Sinar Mas Land mengatakan bahwa, sirkuit BSD City dapat digunakan sebagai track day atau arena test drive. [Dew/Ari]

Temukan mobil idaman di Mobil123          
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang