Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Brio Saturday Night Challenge Kembali Digelar

Berita Otomotif

Brio Saturday Night Challenge Kembali Digelar

JAKARTA – PT Honda Prospect Motor kembali menggelar kmpetisi slalom Brio Saturday Night Challenge (BSNC) di area parkir Staion Akuatik Senayan.

Kegiatan ini seakan menjawab kritikan kepada HPM yang belakangan ini lebih senang untuk mengajak adu irit saat pengujian kendaraan. Tentunya mereka berharap bahwa dengan adanya kegiatan ini maka pelanggan juga paham bahwa Honda Brio bisa digunakan untuk kompetisi yang lebih menantang.

Tentunya ini bukanlah seri pertama dan terakhir. Kompetisi ini juga akan dilangsungkan di dua kota besar lainnya yakni Bandung dan Surabaya. Kemudian HPM akan menggelar babak final yang mempertemukan pada pemenang dari masing-masing kota untuk bertanding di Jakarta.

Penentuan Juara dalam kompetisi ini ditetukan berdasarkan waktu dan terdiri dari lima kelas yaitu 26 detik, 24 detik, 22 detik dan kelas ‘Break The Limit” khusus untuk peserta dengan catatan waktu kurang dari 21,999 detik.

Selain itu Honda juga menggelar empat kategori special meliputi Stylish Finish khusus untuk peserta yang mampu finish dengan parkir memutar dan keempat ban masuk tanpa mengenai cone, kategori Babe Driver khusus untuk pengemudi perempuan dengan catatan waktu terbaik, kategori accuray khusus untuk pengemudi dengan catatan waktu yang sama atau mendekati waktu bracket dan kategori consistency untuk pengemudi dengan waktu di heat 1 dan heat 2 serupa atau selisih tipis.

“Melalui kompetisi ini, kami ingin memberikan sarana bagi anak-anak muda untuk menyalurkan bakat dan minat di olahraga balap dengan cara aman dan positif. Kami percaya bahwa lomba ini dapat dinikmati oleh setiap orang dari level pemula hingga profesional,” ungkap Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT HPM. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang