Beranda Berita Berita Otomotif BMW Seri 7 Bisa Dibuat Warna Two Tone biar Tambah Keren, Biaya Mulai Rp50 Juta BMW Seri 7 Bisa Dibuat Warna Two Tone biar Tambah Keren, Biaya Mulai Rp50 Juta Berita Otomotif Insan Akbar | 18 September 2024 17:17 JAKARTA – BMW Seri 7 kini bisa dibuat dengan warna two tone oleh bengkel resmi BMW Ultima. Pabrikan asal Jerman itu menghadirkan BMW Individual Two Tone Paint Service ke Indonesia. Layanan cat bodi ulang bodi dengan dua nada warna alias two tone tersebut, menurut Managing Director BMW Group Asia Lars Nielsen, bisa memfasilitasi semua kelir sesuai keinginan konsumen. “Layanan ini mencakup tiga minggu proses personalisasi yang benar-benar disesuaikan (tailor-made) dengan keinginan konsumen,” ucap dia dalam seremoni pada Rabu (18/9/2024). Managing Director BMW Ultima Rudy Kusmanto menyebut BMW Individual Two Tone Paint Service sebagai hasil kolaborasi antara mereka dengan BMW Group Indonesia. Sementara ini, model yang mereka layani hanya BMW Seri 7, baik yang bermesin konvensional atau pun yang listrik murni (i7). Artikel terkait Sedan Rp 2 Miliar BMW Layani Pebulutangkis Indonesia Open 2019 Berita Otomotif 17 July 2019 BMW Siap Ikut kalau Ada Tender Pengadaan Mobil Kepresidenan untuk Prabowo Berita Otomotif 02 October 2024 BMW Indonesia Sanggup Rakit Enam Unit BMW 730Li Per Hari Mobil Baru 01 December 2016 “Layanan ini menghadirkan ruang untuk personalisasi kendaraan dengan cara yang tidak hanya meningkatkan estetika tapi juga mencerminkan karakter unik setiap pemilik,” tegas Rudy. BMW Ultima, menurutnya, merupakan BMW Approved Bodyshop berstandar BMW global pertama di Indonesia. Bengkel resmi yang berlokasi di Ciater, Serpong, Tangerang Selatan tersebut juga BMW Approved Bodyshop satu-satunya di Tanah Air sejauh ini. BMW Ultima turut pula menjadi BMW Classic Partner pertama di Indonesia. Mereka berhasil mendapatkan sertifikasi untuk menangani restorasi mobil-mobil klasik BMW sesuai dengan standar kantor pusat dari jenama itu di Munich, Jerman. “Hanya ada 118 mitra BMW di seluruh dunia yang sekarang menjadi BMW Classic Partner,” tegas Rudy. Harga Mulai Rp50 Juta Director of Communication BMW Group Indonesia Jodie O’Tania menjelaskan bahwa BMW Individual Two Tone Paint Service belum ada di negara mana pun. Layanan ini murni inisiatif dan inovasi dari agen pemegang merek BMW di Tanah Air, bersama-sama dengan mitra mereka. “Kalau di negara lain itu mobil-mobil CBU dibuat two tone-nya dari Jerman. Bukan inisiatif lokal. Ini inisiatif lokal, dikerjakan orang lokal,” papar dia. Seri 7 dipilih sebagai model pertama dalam layanan itu karena berstatus sebagai model flagship BMW. Para pemiliknya bisa tampil lebih unik dan berbeda dari sesama pengguna Seri 7 atau i7 lainnya. “Di BMW Individual Paint ini mereka bisa memilih warna apa pun. Harga mulai dari Rp50 juta. Tapi, biayanya kembali lagi ke warnanya. Kita tak pernah tahu misalnya mereka mau warna unik apa,” pungkas Jodie. [Xan] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait BMW BMW Indonesia BMW Ultima BMW Individual Two Tone Paint Service BMW Seri 7 BMW i7 Cetak Insan Akbar Reporter Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri. Berita Utama Asyik! Harga BBM Shell, BP, Vivo juga Turun Signifikan pada 1 Oktober 2024 Berita Otomotif Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Tak cuma Pertamina yang menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) secara signifikan pada 1 Oktober 2024. Para pesaing yaitu Shell, BP AKR, ... Kabar Menyenangkan di Awal Oktober 2024, Harga BBM Pertamina Turun Jauh! Berita Otomotif Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Ada kabar menyenangkan bagi para pemilik kendaraan bermotor pada 1 Oktober 2024. Harga bahan bakar minyak (BBM) Pertamina turun ... Alasan Mobil Listrik China Kuasai Indonesia: Murah dan Berani Potong Harga Mobil Listrik Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Merek-merek China saat ini menguasai pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia. Riset menunjukkan ini antara lain ... Merek-Merek China Kuasai Lebih dari 90 Persen Pasar Mobil Listrik Indonesia Mobil Listrik Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Merek-merek asal China menunjukkan dominasi sangat kuat di pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia pada ... Komentar
BMW Seri 7 Bisa Dibuat Warna Two Tone biar Tambah Keren, Biaya Mulai Rp50 Juta Berita Otomotif Insan Akbar | 18 September 2024 17:17 JAKARTA – BMW Seri 7 kini bisa dibuat dengan warna two tone oleh bengkel resmi BMW Ultima. Pabrikan asal Jerman itu menghadirkan BMW Individual Two Tone Paint Service ke Indonesia. Layanan cat bodi ulang bodi dengan dua nada warna alias two tone tersebut, menurut Managing Director BMW Group Asia Lars Nielsen, bisa memfasilitasi semua kelir sesuai keinginan konsumen. “Layanan ini mencakup tiga minggu proses personalisasi yang benar-benar disesuaikan (tailor-made) dengan keinginan konsumen,” ucap dia dalam seremoni pada Rabu (18/9/2024). Managing Director BMW Ultima Rudy Kusmanto menyebut BMW Individual Two Tone Paint Service sebagai hasil kolaborasi antara mereka dengan BMW Group Indonesia. Sementara ini, model yang mereka layani hanya BMW Seri 7, baik yang bermesin konvensional atau pun yang listrik murni (i7). Artikel terkait Sedan Rp 2 Miliar BMW Layani Pebulutangkis Indonesia Open 2019 Berita Otomotif 17 July 2019 BMW Siap Ikut kalau Ada Tender Pengadaan Mobil Kepresidenan untuk Prabowo Berita Otomotif 02 October 2024 BMW Indonesia Sanggup Rakit Enam Unit BMW 730Li Per Hari Mobil Baru 01 December 2016 “Layanan ini menghadirkan ruang untuk personalisasi kendaraan dengan cara yang tidak hanya meningkatkan estetika tapi juga mencerminkan karakter unik setiap pemilik,” tegas Rudy. BMW Ultima, menurutnya, merupakan BMW Approved Bodyshop berstandar BMW global pertama di Indonesia. Bengkel resmi yang berlokasi di Ciater, Serpong, Tangerang Selatan tersebut juga BMW Approved Bodyshop satu-satunya di Tanah Air sejauh ini. BMW Ultima turut pula menjadi BMW Classic Partner pertama di Indonesia. Mereka berhasil mendapatkan sertifikasi untuk menangani restorasi mobil-mobil klasik BMW sesuai dengan standar kantor pusat dari jenama itu di Munich, Jerman. “Hanya ada 118 mitra BMW di seluruh dunia yang sekarang menjadi BMW Classic Partner,” tegas Rudy. Harga Mulai Rp50 Juta Director of Communication BMW Group Indonesia Jodie O’Tania menjelaskan bahwa BMW Individual Two Tone Paint Service belum ada di negara mana pun. Layanan ini murni inisiatif dan inovasi dari agen pemegang merek BMW di Tanah Air, bersama-sama dengan mitra mereka. “Kalau di negara lain itu mobil-mobil CBU dibuat two tone-nya dari Jerman. Bukan inisiatif lokal. Ini inisiatif lokal, dikerjakan orang lokal,” papar dia. Seri 7 dipilih sebagai model pertama dalam layanan itu karena berstatus sebagai model flagship BMW. Para pemiliknya bisa tampil lebih unik dan berbeda dari sesama pengguna Seri 7 atau i7 lainnya. “Di BMW Individual Paint ini mereka bisa memilih warna apa pun. Harga mulai dari Rp50 juta. Tapi, biayanya kembali lagi ke warnanya. Kita tak pernah tahu misalnya mereka mau warna unik apa,” pungkas Jodie. [Xan] ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait BMW BMW Indonesia BMW Ultima BMW Individual Two Tone Paint Service BMW Seri 7 BMW i7
BMW Siap Ikut kalau Ada Tender Pengadaan Mobil Kepresidenan untuk Prabowo Berita Otomotif 02 October 2024
Asyik! Harga BBM Shell, BP, Vivo juga Turun Signifikan pada 1 Oktober 2024 Berita Otomotif Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Tak cuma Pertamina yang menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) secara signifikan pada 1 Oktober 2024. Para pesaing yaitu Shell, BP AKR, ...
Kabar Menyenangkan di Awal Oktober 2024, Harga BBM Pertamina Turun Jauh! Berita Otomotif Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Ada kabar menyenangkan bagi para pemilik kendaraan bermotor pada 1 Oktober 2024. Harga bahan bakar minyak (BBM) Pertamina turun ...
Alasan Mobil Listrik China Kuasai Indonesia: Murah dan Berani Potong Harga Mobil Listrik Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Merek-merek China saat ini menguasai pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia. Riset menunjukkan ini antara lain ...
Merek-Merek China Kuasai Lebih dari 90 Persen Pasar Mobil Listrik Indonesia Mobil Listrik Insan Akbar | 6 hari yang lalu JAKARTA – Merek-merek asal China menunjukkan dominasi sangat kuat di pasar mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) Indonesia pada ...