Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Jangkau Orang Kaya di Daerah, BMW Tetap Sebar Dealer Baru Saat Pandemi

Berita Otomotif

Jangkau Orang Kaya di Daerah, BMW Tetap Sebar Dealer Baru Saat Pandemi

JAKARTA – BMW Group masih tetap memperluas jaringan dealer di Indonesia, di tengah pandemi virus Corona (Covid-19) pada 2021.

Bayu Riyanto selaku Vice President of Sales and Network Development BMW Group Indonesia mengakui rencana penambahan jaringan dealer mereka tahun lalu agak terganggu pandemi Covid-19. Ada rencana – rencana yang mesti mereka koreksi.

“Tahun lalu kami pun sudah cari beberapa titik. Ada beberapa yang sudah kami berikan konfirmasi untuk dibuka sebagai outlet baru BMW. Tapi tentu dengan adanya pandemi tahun lalu, terdapat berbagai macam keterbatasan sehingga kami tak bisa membuka sesuai rencana yang ada,” papar dia dalam konferensi pers virtual peluncuran X7 rakitan lokal dan varian kedua X3 pada Rabu (24/2/2021).

BMW X7 Rakitan Indonesia Meluncur pada 2021

Tapi, lanjut Bayu, BMW Group tetap melakukan pembicaraan komprensif dengan berbagai macam dealer. Mereka terus-menerus pula melihat daerah-daerah mana yang potensial sebagai lokasi outlet BMW di Indonesia.

“Pada awal tahun ini, tepatnya pada Januari, kami sudah melaksanakan pembukaan satu outlet baru di Malang yaitu BMW Astra Malang. Ini adalah bagian dari rencana kami untuk tambah ekspansi outlet BMW di Indonesia

Sampai saat ini, tambah Ismail Ashlan selaku Corporate Communication Manager BMW Group Indonesia ketika dihubungi pada Jumat (26/2/2021), mereka memiliki 21 outlet di seluruh Nusantara. Sebanyak 18 di antaranya adalah dealer untuk merek BMW, sedangkan tiga dealer didedikasikan khusus bagi merek MINI--satu di antaranya baru saja dibuka hari ini.

Dealer BMW Astra di Serpong, Tangerang

Selama Februari - Desember 2021, BMW Group berencana membuka empat dealer baru bagi dua merek yang mereka bawahi. Dari jumlah itu, yang sudah direalisasikan adalah dealer MINI Bandung.

“Satu BMW dan tiga MINI,” ujar Ismail via pesan singkat pada Mobil123.com.

Satu calon dealer baru BMW sebenarnya sudah disinggung Bayu dalam konferensi pers virtual. Akan tetapi, lokasinya masih ia tutup rapat.

“Ini (dealer baru BMW Astra Malang) akan diikuti lagi oleh satu area yang akan kami informasikan kemudian. Tahun ini kami akan membuka (outlet) di area tersebut, sebagai salah satu pasar potensial di Indonesia,” pungkas dia.

BMW Group pada 2020 berhasil menjadi pemimpin di segmen mobil mewah Indonesia, mengalahkan musuh bebuyutan mereka Mercedes-Benz. Penjualan BMW Group mencapai 2.565 unit (2.082 unit BMW dan 483 unit MINI). [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang