Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Bengkel Cat dan Body Mazda Hadir di Cibubur

Panduan Pembeli

Bengkel Cat dan Body Mazda Hadir di Cibubur

CIBUBUR -  PT Mazda Motor Indonesia (MMI) memperkuat layanannya dengan meresmikan pelayanan terpadu untuk perbaikan body dan cat di dealer Mazda Cibubur

Dealer Mazda Cibubur ini terletak di Jl. Raya Alternatif Cibubur. Dealer ini merupakan dealer 3S ketiga mendapat sertifikasi dari Mazda Motor Corporation dan Mazda Motor Indonesia sebagai “Certified Body and Paint Workshop”. Sebelumnya, hanya Mazda Bandung-1 dan Mazda Tangerang yang memiliki sertifikasi ini.

“Semoga bengkel di Mazda Cibubur ini dapat melengkapi kebutuhan para pelanggan dengan memberikan pengalaman servis serta layanan perbaikan kendaraan yang memuaskan dan terpercaya,” ungkap Keizo Okue, President Director PT Mazda Motor Indonesia.

Bengkel Cat dan Body ini memiliki kapasitas pengerjaan mencapai 350 unit mobil per bulan. Angka ini menjadikan Mazda Cibubur sebagai Certified Body and Paint Workshop Mazda terbesar di Indonesia. Hadirnya beragam fasilitas Spanesi Frame Correction  dan Dry Sanding System menjadi keunggulan dari workshop ini.

Spanesi Frame Correction  merupakan suatu alat berteknologi tinggi dan mampu melakukan perbaikan frame/chassis dengan tingkat akurasi tinggi sehingga kendaraan yang diperbaiki kembali dalam kondisi sempurna seperti sebelumnya.

Sedangkan Dry Sanding System adalah proses pengamplasan tanpa menggunakan air yang membuat kualitas perbaikan lebih baik dan mengurangi resiko karat pada panel kendaraan dikemudian hari. Selain itu, Certified Body and Paint Workshop Mazda Cibubur juga menggunakan water based paint dengan bahan material yang ramah lingkungan.

[Adi/Ari/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

 



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang