Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Beli Volvo Via Internet

Berita Otomotif

Beli Volvo Via Internet

GOTHENBURG - Volvo bukan pabrikan mobil pertama di dunia yang menjual mobil secara online. BMW, dan Tesla, produsen mobil listrik asal Amerika Serikat lebih dulu menggunakan cara tersebut.

Tapi setidaknya Volvo Car Corp ingin maju untuk melawan rival-rivalnya. Terobosan baru Volvo adalah akan menjual mobil via internet menyambut sejumlah mobil baru. Volvo akan melakukan cara ini secara bertahap dan menaikkan anggaran iklan di dunia maya (digital).

"Rencananya adalah untuk menawarkan mobil kami di semua pasar (potensial) secara digital," kata Alain Visser, Kepala Penjualan Volvo dalam sebuah wawancara dilansir Reuters, Selasa (17/12/2014).

Kendati demikian, Volvo telah menyakinkan sekitar 2.000 dealer di seluruh dunia tetap beroperasi secara normal.

"Apabila Anda mengatakan e-commerce, dealers akan merasa nervous," sahut Visser. "Distribusi mobil tanpa dealer di masa mendatang tidak akan mungkin," lanjutnya. Volvo menegaskan tidak akan mengikuti rival-rivalnya seperti BMW, Mercedes Benz, atau Audi yang mendirikan dealer-dealer mewah di kota-kota besar dunia.

"Kami merek yang berbeda dengan keterbatasan keuangan," kata Visser. "Kami tidak percaya dengan cara membangun istana besar (dealer)," ungkapnya.

Dia menjelaskan sekitar 80 persen pelanggan Volvo sudah terbiasa berbelanja online dan menurut riset banyak pelanggan yang siap membeli mobil melalui internet. Tetapi

Tetapi beberapa lokasi tidak terbiasa dengan cara tersebut. Contohnya upaya BMW yang pernah membuka pemesanan mobil listrik i8 via internet, tapi tidak berhasil mendulang penjualan yang cukup besar. Orang lebih suka pergi ke dealer. [Ikh/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123

Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter.

Tag Terkait


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang