Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

AXIC dan Velozity, Dua Komunitas Terbesar Toyota Avanza

Berita Otomotif

AXIC dan Velozity, Dua Komunitas Terbesar Toyota Avanza

JAKARTA – Komunitas dan klub merupakan sarana yang tepat untuk bertukar informasi dan berbagi pengalaman.

Hal ini diterapkan oleh pengguna dan pemilik Toyota Avanza yang tergabung dalam komunitas AXIC. Klub ini resmi didirikan pada 3 April 2004. Berawal dari Yahoogroup, perkumpulan mobil low MPV terlaris di Indonesia telah tumbuh dan berkembang.

Dengan segudang kegiatan yang telah dilakukan hingga saat ini, AXIC kini telah memliki jumlah anggota sebanyak 5.000 member. Salah satu komunitas yang dibina oleh PT Toyota-Astra Motor ini telah memiliki 34 cabang dari 12 chapter tersebar seluruh Tanah Air.

AXIC memiliki slogan utama yakni XenZation in Harmony yang berarti akronim dari Xenia Avanza Nation. Di bawah kepemimpinan Chairul Putra sebagai Ketua Umum, perkumpulan ini telah memiliki cabang dari Sumatera hingga Jayapura.

Untuk bisa bergabung menjadi anggota AXIC, pemilik dan pengguna Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia ini cukup membayar uang sebesar Rp 100 ribu. Dengan uang sebesar itu, member baru akan mendapatkan stiker, nomor identiras dan tentunya Kartu Tanda Anggota (KTA).

“Keuntungan bergabung dalam komunitas ini adalah networking dan kesempatan mendapat informasi teraktual soal perkembangan kendaraan dan kegiatan. Yang menarik tak sedikit member akhirnya melakukan bisnis baru setelah bersinergi dengan member lainnya,” ujar Syakur Usman, Ketua Bidang Media dan Relasi AXIC.

Benefit lain yang didapatkan dari menjadi member AXIC sendiri adalah, sejumlah potongan harga khusus di beberapa bengkel resmi. Seperti di bengkel resmi Astra, member AXIC berhak mendapatkan diskon sebesar 2,5 persen hingga 5 persen.

Sedangkan di bengkel Tunas, setiap anggota berhak mendapatkan potongan harga sebesar 5 persen hingga 10 persen. Lebih dari itu, para member juga mendapatkan previlege dalam setiap ajang komunitas TAM.

Bahkan Auto2000 Cikarang, Bekasi, memberikan fasilitas kuras tangki bensin dengan harga murah meriah. Berbagai keuntungan tersebut hanya akan Anda dapatkan ketika terdaftar sebagai member AXIC.

Selain AXIC, komunitas binaan Toyota besar lainnya adalah Velozity. Sedikit berbeda dengan AXIC, klub mobil ini hanya dihuni oleh pemilik dan pengguna Toyota Avanza Veloz. Klub varian tertinggi dari Toyota Avanza ini resmi didirikan pada 3 Maret 2012 silam.

Di bawah kepemimpinan Didy Soenaryadi, Velozity mengklaim telah memiliki jumlah anggota sebanyak 1.500 member.
Serupa dengan AXIC, klub mobil ini juga menjadi bagian dari Toyota Owner Club (TOC). Benefit dari bergabung dengan komunitas mobil homogen ini juga mendapat potongan harga di beberapa bengkel resmi dan tidak resmi. [M123]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

 



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang