Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Apa Pandangan Rifat Sungkar Soal Masuknya Rio Haryanto ke F1?

Berita Otomotif

Apa Pandangan Rifat Sungkar Soal Masuknya Rio Haryanto ke F1?

JAKARTA – Keikutsertaan Rio Haryanto di balap jet darat Formula 1 rupanya menarik perhatian Rifat Sungkar, pereli nasional yang telah lama berkiprah di dunia balap.

Menurutnya, saat ini tidak ada pebalap lain di Indonesia yang layak untuk masuk ke F1 selain Rio. Untuk itulah, menurutnya Rio pantas untuk mendapat dukungan.

"Ibaratnya, dalam kehidupan itu ada banyak kebutuhan seperti primer dan sekunder. Untuk kebutuhan primer semua orang tahu tapi kebutuhan sekunder belum tentu sama.”

Ia pun menegaskan bahwa kebutuhan Indonesia saat ini adalah prestasi.

"Kebutuhan primer dari Indonesia saat ini adalah prestasi dan kebutuhan Rio saat ini kebutuhan seorang pembalap (kesempatan untuk berprestasi), jadi sangat pantas bila Rio kita dukung kiprahnya," ungkapnya.

Terkait besarnya dana dibutuhkan Rio, dikatakan Rifat merasa masih terbilang wajar.

"Kalau kita mau mendapat perhatian dari seluruh dunia, kita juga harus punya sesuatu yang besar agar bisa dapat perhatian dunia," tambahnya.

Namun, Rifat mengatakan, ada perbedaan besar antara balap dengan olahraga lainnya. Olahraga seperti ini bukan olahraga prioritas. Tapi balap memiliki popularitas yang sangat tinggi. Karena itu dengan uang yang dikeluarkan untuk Rio, kita bisa mendapatkan nilai lebih untuk Indonesia. Seperti perhatian media seperti apa dan untuk meningkatkan pariwisata Indonesia.

Ia pun menambahkan bahwa jika Rio tidak ke Formula 1, maka harus ada solusi atas minimnya prestasi olahraga Indonesia khususnya dunia balap.

"Apa kita mau jadi ikan kecil di kolam yang besar atau kita mau Indonesia jadi bagian dari dunia, bukan hanya sebagai penikmat tapi sebagai pemain?” pungkasnya. [Adi/Ikh]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang