Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

All-new Honda PCX 160 Hadir, Stok Lama Segera Musnah

Berita Otomotif

All-new Honda PCX 160 Hadir, Stok Lama Segera Musnah

JAKARTA – PT Astra Honda Motor (AHM) akhirnya menghadirkan all-new PCX 160 ke Tanah Air dan langsung menghabiskan stok lamanya yakni PCX 150.

All-new PCX 160 mengusung banyak pengembangan baru baik dari segi desain, fitur hingga teknologi yang diusung mesin, selain kenaikan kapasitasnya itu sendiri. Skutik berlambang Sayap Mengembang ini tampil semakin mewah bermodalkan beberapa sentuhan pada bagian bodinya.

Perubahan pada desain lampu pun semakin mendukung kesan mewah pada skutik premium ini. Desain lampu depan yang bersudut dengan posisi yang lebih horizontal dan melebar, serasi dengan desain keseluruhan all-new PCX 160.

Kesan cahaya efek tiga dimensi dihadirkan pada desain lampu belakang skutik premium ini. Dengan mempertahankan lampu LED pada semua sistem tata cahaya, semakin mendukung kemewahan dan kecanggihan skutik tersebut.

Tampilan baru pada LCD panel meter yang lebih lebar memberikan informasi yang semakin lengkap. Fitur informasi terbaru pada-new LCD panel meter ini antara lain indikator baterai, perawatan v-belt, dan indokator fitur HSTC pada tipe ABS dan e:HEV.

Untuk mendukung gaya hidup pengendara saat ini, all-new PCX 160 menjadi pionir di kelasnya dengan menghadirkan USB charger type A, di mana sudah tersedia socket untuk melakukan pengisian daya. Skutik premium ini juga telah didukung dengan Honda Smart Key yang dilengkapi alarm dan answer back system pada semua tipe yang dapat memberikan kebanggaan serta tampilan berkelas.

Pertanyaannya adalah dengan munculnya generasi terbaru PCX, lalu kemana edisi terdahulunya?. Apakah AHM tetap memproduksi motor edisi lawasnya, seperti langkah yang dilakukan oleh Yamaha pada Nmax 155?.
all-new PCX 160 2021
“Dengan hadirnya all-new PCX 160 2021, kami sudah tidak lagi memproduksi model sebelumnya. Kami juga akan segera menghabiskan stok di pasaran dan menggantinya dengan yang terbaru,” ucap Keiichi Yasuda, President Director AHM di sela-sela peluncuran PCX 160 (05/02/21).

Langkah AHM untuk menghabiskan stok PCX lawas sebenarnya sudah terendus belakangan ini. Di awal 2021, Honda memberikan potongan harga untuk setiap konsumen yang ingin meminang PCX 150. Hal ini agar stok produk lamanya tidak menumpuk di dealer dan segera berganti. [Dew/Ari]



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang