Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

All New BMW Seri 7 Resmi Meluncur, Ada yang Dirakit Secara Lokal

Mobil Baru

All New BMW Seri 7 Resmi Meluncur, Ada yang Dirakit Secara Lokal

JAKARTA – BMW Group Indonesia resmi meluncurkan sedan All New BMW Seri 7 yang hadir dalam dua varian, satu di antaranya dirakit secara lokal.

Dua sedan mewah yang dimaksud adalah BMW 735i M Sport dan BMW i7 xDrive60 Gran Lusso.

BMW 735i M Sport merupakan model yang diproduksi secara lokal di Indonesia tepatnya di BMW Production Network 2, Sunter, Jakarta Utara.

Sementara untuk model BMW i7 xDrive60 Gran Lusso masih diimpor secara utuh (completely built up/CBU) dari Jerman.

Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia, mengatakan peluncuran Seri 7, terutama 735i, merupakan wujud komitmen BMW dalam membawa lebih banyak lagi model BMW rakitan lokal untuk pasar Tanah Air.

“Sebagai bagian dari komitmen kami untuk menambah lebih banyak lagi model rakitan lokal di pasar Indonesia, kami dengan bangga mempersembahkan The All New BMW 7 Series rakitan Indonesia. Dalam generasinya yang ketujuh, The All New BMW 7 Series ini sekali lagi akan meredefinisikan konsep sedan mewah,” Kata Ramesh di acara peluncuran di Jakarta Utara, Selasa (6/6/2023).

Untuk banderolnya, BMW 735i diniagakan dengan harga Rp2,287 miliar off the road, sementara banderol untuk model elektrifikasi i7 yaitu Rp3,487 miliar off the road.

Spesifikasi All New BMW 7 Series

All New BMW Seri 7 dibuat dengan mengedepankan kemewahan dalam berkendara. Tampilan luar dan fitur-fitur di dalam mobil sangat canggih.

Mulai dari bagian luarnya, terpasang iconic glow crystal headlight berdesain split disandingkan dengan gril illuminated kidney khas BMW. Lampu utama tersebut akan menyala ketika pemegang kuncinya mendekati mobil.

Kemudian pintu mobil juga dapat dibuka dan ditutup secara otomatis, tinggal menekan bagian gagang pintunya saja. Automatic door ini merupakan fitur standar di semua BMW Seri 7 terbaru.

BMW Seri 7 terbaru juga sudah dilengkapi dengan aksesori M Sport Package sebagai standar.

Kemudian di bagian dalam mobil terdapat fitur hiburan yang canggih, seperti BMW Curved Display di dasbor yang dilengkapi BMW OS8 dan BMW interaction Bar di bawah dasbor dan panel pintu.

Untuk penumpang baris belakang ada BMW Theater Screen, sebuah layar panoramic 31 inci yang dapat dihubungkan dengan alat elektronik lainnya secara HDMI atau streaming.

Di sektor performa, BMW 735i memakai mesin bensin 2.998 cc 6-silinder segaris dengan teknologi mild hybrid yang dapat menghemat konsumsi bensin saat mesin mobil sedang idle.

Untuk tenaga yang dihasilkan yaitu 272 hp per 5.000 – 6.500 rpm, sedangkan torsinya 400 Nm per 1.750 – 4.500 rpm. Tenaga disalurkan ke roda melalui transmisi 8-Speed Steptronic.

Sementara itu, BMW i7 memakai motor listrik yang dapat menghasilkan 544 hp dan torsi 795 Nm. Performa motor listriknya dapat membuat akselerasi dari 0 – 100 km per jam dalam waktu 4,7 detik.

Baterainya jika terisi penuh mampu berjelajah sekitar 590 – 625 km.

Suspensi pada All New BMW Seri 7 memakai Dual-Axle Air Suspension yang disandingkan dengan Integral Active Steering sebagai fitur standar.

Khusus i7, suspensi yang dipakai adalah Executive Drive Pro dengan Active Stabilization ARS.

Terakhir, All New BMW Seri 7 juga dilengkapi Driver Assistance System yang didukung dengan 30 kamera sensor dan radar di seluruh bagian mobil. [ABP/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang