Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Ada Perseteruan di Pucuk Pimpinan Volkswagen

Berita Otomotif

Ada Perseteruan di Pucuk Pimpinan Volkswagen

WOLFSBURG - Volkswagen Group baru saja merilis data distribusi brand Volkswagen. Selama 3 bulan pertama 2015 ada 1,48 juta mobil Volkswagen yang terdistribusi. Tapi ditengah besarnya penjualan tersebut, dua pucuk pimpinan tertinggi Volkswagen tengah berseteru.

Seperti telah diberitakan sebelumnya, raksasa Jerman, Volkswagen Passenger Cars tengah gembira. Mereka sukses mendistribusikan 1,48 juta kendaraan ke konsumen di seluruh dunia di 3 bulan pertama 2015.

Hasil itu didapat Volkswagen Passenger Cars setelah di Maret lalu sukses mendistribusikan 558.600 unit mobil. 

Namun, ditengah berita penjualan itu, Chairman Volkswagen Ferdinand Piech tengah menghadapi resistensi karena kritik kerasnya pada CEO Volkswagen Martin Winterkorn. Hal itu memperdalam krisis kepemimpinan pada saat produsen mobil terbesar di Eropa tersebut sedang berjuang menjadi produsen mobil terbesar di dunia.

Krisis baru ini bermula ketika Piech pekan lalu mengatakan kalau dia sudah menarik rasa percayanya pada Winterkorn yang telah memimpin perusahaan sejak 2007. 

Para analis lalu memprediksi kalau krisis kali ini akan merusak prospek perpanjangan kontrak Winterkorn di 2016 atau malah akan memaksa Piech pensiun di 2017.

Perseteruan makin panas karena Wolfgang Porsche, Chairman Porsche SE yang menguasai 51 persen saham VW melempar dukungannya pada Winterkorn.

"Komentar dari Dr Piech merupakan pendapat pribadinya yang memiliki substansi dan secara faktual belum dikoordinasikan dengan keluarga," kata Porsche, sepupu Piech dan anggota dewan pengawas VW. [Syu/Idr]

 

Temukan mobil idaman di Mobil123.
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

Tag Terkait


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang