Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Datsun Rangsang Masyarakat Sumbang Buku untuk Anak-anak

Berita Otomotif

Datsun Rangsang Masyarakat Sumbang Buku untuk Anak-anak

JAKARTA - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) meluncurkan “Datsun Rising Hope”, sebuah program Corporate Social Responsibility (CSR) yang diinisiasi oleh brand Datsun di Indonesia. Datsun Rising Hope mencatatkan Datsun sebagai brand LCGC pertama di Indonesia yang mengajak masyarakat untuk mendonasikan buku dan mainan edukatif anak-anak.

“Sebagai perusahaan otomotif yang memproduksi dan memasarkan kendaraannya di Indonesia, NMI memiliki tanggung-jawab untuk memberikan kontribusi bagi masyarakat melalui kegiatan-kegiatan sosial. Salah satu kegiatan CSR dari NMI di tahun 2015 ini akan dilakukan Datsun, melalui Datsun Rising Hope,” Steve Ardianto selaku President Director NMI.

Sebagai brand otomotif yang memproduksi dan memasarkan kendaraannya di Indonesia, merasa NMI memiliki tanggung-jawab sosial untuk memberikan kontribusi pada masyarakat. Gerakan CSR Datsun Rising Hope yang kami lakukan ini sesuai dengan semangat yang dimiliki brand Datsun”.

Datsun Rising Hope merupakan sebuah gerakan sosial yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memiliki kebiasan baik untuk anak, seperti membaca buku dan memainkan mainan edukatif. Namun kenyataanya, masih banyak anak Indonesia yang memiliki keterbatasan akses untuk memperoleh buku bacaan dan mainan edukatif dikarenakan rendahnya kemampuan financial.

“Kami harap Datsun Rising Hope memperoleh perhatian yang besar dan empati dari masyarakat mengenai isu yang sedang terjadi. Sehingga masyarakat secara bersama-sama akan tergerak untuk meningkatkan akses terhadap buku dan mainan edukasi bagi anak-anak di lingkungannya. Program ini juga mencerminkan semangat unik D.A.T – Dream, Access, Trust – Datsun dalam menginisiasi gerakan ini untuk menyediakan akses kepada anak-anak yang kurang beruntung untuk mendapatkan buku impian mereka dan juga mainan edukatif”, penjelasan Indriani Hadiwidjaja, Head of Datsun Indonesia.

“Kami tidak hanya mengajak masyarakat untuk mendonasikan buku dan mainan edukatif, lebih dari itu kami merupakan brand otomotif yang pertama mendonasikan dua unit Datsun GO+ Panca sebagai perpustakaan keliling”.

Gerakan Datsun Rising Hope akan dilaksanakan hingga akhir April 2015 mendatang. “Untuk memudahkan masyarakat dapat memberikan donasinya, kami menyediakan drop-box di berbagai wilayah di Jakarta, seperti; Datsun mobile exhibitions, kantor Yayasan 1001Buku, atapun kantor GEN FM sebagai media partner”, imbuh Indrie.

Dalam menyukseskan gerakan Datsun Rising Hope, Datsun bekerjasama dengan Yayasan 1001Buku. Seluruh donasi yang terkumpul akan disalurkan oleh Yayasan 1001Buku kepada taman baca yang terletak di wilayah Jabodetabek dan Purwakarta. [Syu/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang